Akademia Makassar, Ikatan Keluarga Mahasiswa Bidik Misi dan Kartu Indonesia Pintar Kuliah (IKAB-KIP) Universitas Hasanuddin menyelenggarakan kegiatan SEMARAK (Seruan Menanam Mangrove untuk Pesisir Kota Makassar). Kegiatan dengan tema “Melindungi Ekosistem Dengan Semarak Cinta Hijaukan Bumi” ini dilaksanakan secara luring selama dua hari dari Jumat hingga Sabtu (22-23/4) di Wisata Mangrove Kampung Bahari Nusantara Untia, Kecamatan Biring Kanaya, Kota Makassar.

Hari pertama kegiatan, dilakukan penyuluhan Peduli Hari Bumi Sedunia. Kemudian dilakukan juga penanaman Mangrove dan buka persama pada keesokan harinya. IKAB-KIP Unhas tidak hanya mengundang para anggota IKAB. Mereka juga turut mengundang masyarakat umum untuk mengikuti kegiatan ini dengan tujuan mengempanyekan peduli cinta lingkungan kepada masyarakat.