Kolaborasi Budaya Indonesia–Prancis Diresmikan, Prabowo dan Macron Sepakat Perkuat Hubungan
Makassar, EBS FM Unhas — Presiden Prabowo Subianto menegaskan akan terus memperkuat hubungan antara Indonesia dan Prancis, khususnya di bidang kebudayaan. Hal ini dijelaskannya saat Presiden Emmanuel Macron mengunjungi Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Kamis (29/5). Penandatanganan kerja sama budaya ini dilakukan oleh Menteri Kebudayaan Indonesia, Fadli Zon, dan Menteri Kebudayaan Prancis, Rachida Dati.