SLIDE-2-BMKG-817x1024 Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Curah Hujan Tinggi di Sulsel
sumber: sulselprov

Makassar, EBS FM Unhas – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Sulawesi Selatan (Sulsel) mengeluarkan peringatan dini potensi curah hujan tinggi di sejumlah wilayah Sulsel pada periode 11–20 Januari 2026. Kondisi cuaca tersebut berpotensi menimbulkan banjir, tanah longsor, genangan air, hingga mengganggu aktivitas masyarakat di berbagai daerah.

Peringatan dini awas curah hujan tinggi ini berlaku di beberapa wilayah di Sulsel. Daerah yang masuk dalam status awas meliputi Kabupaten Barru (Barru, Pujananting, Tanete Riaja, Tanete Rilau), Kabupaten Bone (Tellulimpoe), Kabupaten Gowa (Parangloe, Pattallassang, Somba Opu, Tinggimoncong), dan Kota Makassar (Biringkanaya, Manggala, Panakkukang, Tamalanrea).

Selain itu, status awas juga ditetapkan di Kabupaten Maros (Bantimurung, Bontoa, Cenrana, Lau, Mandai, Maros Baru, Marusu, Moncongloe, Simbang, Tanralili, Tompobulu, dan Turikale). Sementara itu, Kabupaten Pangkep (Balocci, Bungoro, Labakkang, Liukang Tupabbiring Utara, Liukang Tupabbiring, Mandalle, Marang, Minasatene, Pangkajene, Segeri, dan Tondong Tallasa).

Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan, khususnya warga yang berada di wilayah rawan bencana. Warga diminta memastikan saluran air tetap bersih, menyiapkan perlengkapan darurat, serta menghindari aktivitas di lokasi berisiko saat hujan lebat. Pemantauan terhadap informasi cuaca resmi juga perlu terus dilakukan demi keselamatan diri dan keluarga.

Fadiah Nadhilah Irhad