
Editor Hervin Al Jumari
EBS FM, MAKASSAR – Mahasiswa Peminat Sosial Ekonomi Pertanian (MISEKTA) Universitas Hasanuddin telah mengadakan kegiatan untuk memberi ruang bagi kalangan mahasiswa unhas khususnya mahasiswa MISEKTA Unhas dan masyarakat umum. Kegiatan ini diberi nama Entrepreneurship Expo sebagai wadah yang bertujuan untuk mempromosikan dan mendukung kewirausahaan. Minggu (02/06)
Kegiatan ini terdapat dua bagian yaitu Entrepreneurship Expo dan Seminar Regional. Entrepreneurship Expo sendiri adalah kegiatan pemasaran produk mahasiswa dan masyarakat umum yang dilaksanakan di luar area GOR Unhas, sedangkan Seminar Regional adalah seminar yang dirancang panitia untuk mahasiswa dan masyarakat umum untuk memberi kiat-kiat berwirausaha dengan menghadirkan 4 pemateri yang tentunya berpengalaman di bidangnya. Seminar Regional tersebut berlangsung di Gedung Ipteks.
Pemateri-pemateri tersebut yaitu Ayu Annisa Amir, S.P, M.Si., dosen Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Unhas dengan membawakan materi terkait memanfaatkan status mahasiswa untuk berwirausaha sedari sekarang. Lalu ada Ilmi Ikhsan Sabur, S. P selaku Founder Tanio. id. dengan materi yant dibawakan seputar pemanfaatan kemajuan teknologi dan dampaknya terhadap lingkungan dan kewirausahaan. Selanjutnya ada Ilham Sakaruddin, S. P selaku owner Skrippy Chicken yang membawakan materi From Zero to Hero. Terakhir ada Suhardi Husain selaku Owner 5.0 workspace Talassa dengan materi yang dibawakan terkait pemanfaatan sosial media dalam membangun jiwa kewirausahaan bagi generasi Z.
Kegiatan ini mengangkat tema “Grow Your Mindset Actualize Your Potential” dengan harapan dapat menekankan pengembangan mindset atau pola pikir seorang wirausaha yang positif dalam konteks kewirausahaan dan pentingnya terus belajar, beradaptasi, serta mengambil tindakan untuk mengubah ide menjadi kenyataan dalam mencapai kesuksesan di dunia bisnis. Dengan memperluas pandangan dan keyakinan dalam kemampuan diri sendiri, seseorang dapat mengoptimalkan peluang dan menghadapi tantangan dengan lebih baik.
Tentunya melalui kegiatan ini, mahasiswa Unhas khususnya MISEKTA dapat memulai dan mengembangan kariernya di dunia wirausaha dengan percaya diri. Menurut Ayu Menjadi mahasiswa itu harus bisa memanfaatkan ruang kewirausahaan sepertti ini dengan melihat peluang wirusaha yang sekarang yang sangat besar.
Panitia Entrepreneurship Expo berharap melalui kegiatan dapat mempromosikan dan
mendukung kewirausahaan di kalangan mahasiswa yang memiliki minat dalam bidang sosial ekonomi pertanian. Expo ini juga dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk memamerkan ide bisnis mereka berbagi pengalaman, pengetahuan, dan membangun
koneksi dengan para profesional dan pelaku bisnis di industri pertanian.
Hervin Al Jumari