1000297045-3-1024x622 Tim Britech Unhas Berdayakan Masyarakat di Takalar dengan Alat Produksi Briket
sumber:dokumentasipribadipenyelenggara

Makassar, EBS FM Unhas — Tim ‘Britech’ Teknologi Tepat Guna Universitas Hasanuddin (Unhas) mengadakan pelatihan dan penyerahan alat untuk meningkatkan produksi briket tongkol jagung di Desa Tonasa, Kabupaten Takalar. Senin, (16/12).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program diseminasi inovasi teknologi tepat guna yang didukung oleh Kemahasiswaan Universitas Hasanuddin.Pelatihan dan penyerahan alat tersebut dihadiri Dosen Pembimbing, Sahrianti Saad.

Sahrianti membuka acara ini dengan mengatakan bahwa penambahan alat baru seperti tungku pembakar, mesin penghalus, dan mesin pencetak diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan produktivitas produksi briket Pelita .

“Dengan adanya alat ini, hasil produksi dapat dijual lebih lebih luas, termasuk warung tiram atau ikan bakar di sekitar Takalar,” ujar Ibu Sahrianti.

Penyerahan alat kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan surat oleh Dosen Pembimbing, Ketua Tim Pelaksana, dan Ketua Kelompok Usaha Pelita sebagai simbol serah terima. Selain itu, tim pelaksana memberikan pelatihan langsung kepada mitra Pelita, termasuk penjelasan mengenai cara mengoperasikan mesin penghalus tongkol jagung dan mesin pencetak briket dengan benar.

Ketua kelompok usaha Pelita, Dg Tayu, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan dari program ini dan berharap alat-alat baru tersebut dapat mempermudah proses produksi briket.

“Dengan adanya alat ini, proses produksi tongkol jagung akan lebih mudah dan tidak lagi membutuhkan tenaga yang besar serta hasil cetakan briket menjadi lebih bagus dan seragam, baik dari segi bentuk maupun ukurannya,” ujar Dg Tayu.

Ia berharap bahwa dengan adanya inovasi ini, usaha briket tongkol jagung Pelita akan semakin berkembang dan mampu menjangkau pasar yang lebih luas.

Gita Lestari