Makassar, EBS FM Unhas — Akademia Makassar, dalam rangka memperingati World Environment Day, Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) menggelar Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) bertema “Innovate Green Industry Solutions for a Sustainable Future”.
Lomba ini terbuka bagi mahasiswa aktif jenjang D3/D4/S1 se-Sulawesi dan menjadi ajang emas bagi generasi muda untuk menuangkan ide inovatif dalam menciptakan industri ramah lingkungan
Dengan hadiah total Rp32 juta, IMIP memberikan kesempatan besar bagi mahasiswa untuk bersaing dan berinovasi, sembari turut berkontribusi terhadap isu lingkungan.
Menariknya, finalis lomba ini juga berkesempatan magang di PT IMIP, membuka jalan menuju dunia kerja di industri hijau.
✍️ Subtema yang dapat dipilih antara lain:
• Renewable Energy Technologies Empowering Net Zero Emissions
• Green Environment Innovations Enhance Net Zero Waste
• Green Technologies (eco-friendly innovations of machine/tools)
✍️ Persyaratan utama:
• Mahasiswa aktif dari kampus di wilayah Sulawesi.
• Tim beranggotakan 3 orang + 1 dosen pembimbing.
• Satu kampus boleh mengirim lebih dari 1 tim.
Karya tulis dikirim melalui email ke: hlhsimip@gmail.com
✍️ Linimasa:
• Pendaftaran dan pengumpulan full paper: 6–26 Mei 2025
• Tahap penyisihan: 27 Mei–1 Juni 2025
• Pengumuman finalis: 4 Juni 2025
• Pembuatan presentasi dan prototipe: 5–16 Juni 2025
• Presentasi finalis: 20 Juni 2025
• Pengumuman pemenang: 21 Juni 2025
Ayo, untuk seluruh mahasiswa di Sulawesi! Jangan sampai kamu melewatkan kesempatan langka ini untuk unjuk ide, menginspirasi perubahan, dan membawa pulang penghargaan bergengsi!
Segera daftarkan tim kamu melalui QR Code atau hubungi narahubung:
Eva – 0852-4047-5898
Ammar – 0813-9542-7783
Servin Enggilelyana