Peserta Symposium Medical Youth Research Club (MYRC) Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin antusias mendengarkan materi Brain Fog (Dok. EBS FM UNHAS)

Akademia Makassar, lembaga ilmiah Medical Youth Research Club (MYRC) Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin sukses menggelar kegiatan Mini Symposium (Miniso) di Aula Sjamsuddin Daeng Mangawing FK Universitas Hasanuddin pada Senin (22/05).

Kegiatan ini mengangkat tema Level
Up Your Brain: Don’t Let a Single Memories Fade Away. Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan pengetahuan lebih lanjut terkait Brain Fog dan bagaimana memori manusia bekerja untuk dapat memaksimalkan aktivitas
yang dilakukan sehari-hari.

Terdapat sesi pengerjaan pre-test yang dilakukan oleh mahasiswa yang turut serta menghadiri sebelum penyampain materi. Sharing sesioan ini dilakukan dengan 2 tahap yakni diawali dengan materi “Bagaimana memori terbentuk” dan dilanjutkan dengan materi “Brain Fog: Apakah Mudah Lupa Itu ormal?”. Setelah pemberian materi berlangsung mahasiswa kembali melakukan post-tes dan kegiatan ditutup dengan pemberian sertifikat kepada pemateri.